Yuk Masak Tekwan dan Mie Celor, Ini Resepnya
Tak cuma pempek yang terfavorit, cobain juga kuliner tekwan dengan kuah kaldu bersama varian lain, seperti aneka jamur, soun dan udang.
MONDE--Selain Pempek, adapula makanan khas Palembang, Provinsi Sumatera Selatan, di antaranya Tekwan dan Mie Celor. Ini resepnya, selamat mencoba!
1. Tekwan
Kuliner pertama ini adalah khas dari provinsi Sumatera Selatan dan kesohor dengan nama Tekwan.
Tak cuma pempek yang terfavorit, cobain juga kuliner tekwan dengan kuah kaldu bersama varian lain, seperti: aneka jamur, soun, dan udang.
Tekwan dijamin bikin seger dan menggugah selera. Legit, lembut dan aromanya dari kuah tekwan pun harum.
Bahan Tekwan:
250 gr daging tenggiri
175 ml air
175 gr sagu tani
1 bh telur
12 gr garam
7 gr kaldu jamur
Bahan kuah:
200 gr kepala udang/daging udang cincang
50 gr jamur kuping
1 sdm sedap malam kering
1 bh bengkoang iris panjang
2 ltr air
15 gr garam
25 gr gula pasir
7 gr kaldu jamur
1/2 sdt lada
1 sdm kecap asin
Bumbu halus :
3 bh bawang putih
5 bh bawang merah
Bahan pendamping:
Secukupnya soun, secukupnya daun seledri iris, secukupnya bawang goreng, secukupnya timun iris kecil.
Bahan sambel:
100 gr cabe rawit hijau
300 ml air
Bahan utama, mirip dengan kuliner Pempek yang paling terkenal di kota Pakembang. Bahan dasar memakai ikan gabus atau tenggiri. Disajikan dalam bulatan-bulatan kecil. Masukan sagu secara bertahap ke adonan ikan.
Diaduk hingga rata, gunakan sendok nasi. Oups, jangan memakai tangan, adonan bulatan bikin keras.
Kuliner kedua yang tak kalah sedap dijamin bikin kelojotan, apa itu? “Mie Celor!”
Sajian kuliner satu ini, boleh diadu. Tidak kalah dengan kuliner Pempek yang sudah kesohor dan legendaris.
2. Mie Celor
Kuliner Mie Celor rasanya nampol abiez. Dijamin tak cukup seporsi saking nikmat. Makanan ini menyuguhkan citarasa gurih seafood yang kuat. Kuliner Mie Celor dijamin bikin ngiler!
Makanan khas dari kota Palembang ini, sedikit kental dan berwarna putih dari penambahan santan. Sajian istimewa karena mie kuning sebagai bahan utama tidak dimasak bersamaan dengan bahan lainnya.
Sesaat akan disajikan, mie kuning baru akan disiram dengan kuah berbumbu yang telah dimasak tersendiri.
Bahan-bahan:
Siapkan 1 bungkus mie kering atau mie kuning telor (dibolehkan memakai mie spagheti la fonte).
Ambil 2 lembar daun jeruk
Perasan air jeruk nipis sebanyak 1 sendok makan
Rebus sebanyak 6 Telur Ayam
Cukup berikan, 5 sendok makan air tepung maizena
Cukup berikan, 3 kotak santan kara kecil
Masukkan lada putih bubuk sesuai selera
Masukkan kecap asin sesuai selera
Masukkan lagi gula dan garam, sesuai selera
Ambil 1 batang seledri (daun sop)
1 ons taoge yang telah disiram air panas
Bumbu yang dihaluskan:
6 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3 buah cabai merah keriting
5 butir kemiri
1 sendok makan ebi kering
secukupnya masukkan minyak, bumbu-bumbu ini ditumis
Semua bahan sudah siap? Silakan mencoba kuliner Mie Celor. Ini caranya!
Terlebih dulu, seduh mie kuning dengan air panas, angkat dan tiriskan. Pisahkan dulu!
Silakan kupas udang, sisihkan kulit dan kepala udang. Belah punggung udang dan buang kotoran hitamnya. Cuci bersih udang lalu kucuri dengan air jeruk nipis. Diamkan beberapa saat, angkat. Pisahkan dulu!
Selanjutnya, ambil kepala dan kulit udang. Cuci bersih lalu rebus dengan air untuk diambil kaldunya. Angkat, pisahkan dulu!
Masih dari bahan udang ini, ambil 3/4 bagian udang lalu cincang kasar. Biarkan utuh 1/4, sisanya pisahkan dulu!
Siapkan wajan dan tuangkan minyak goreng secukupnya, lalu panaskan dengan api sedang. Tumis bumbu halus hingga harum.
Masukkan udang cincang. Aduk hingga berubah warna. Tuang kaldu dan santan. Aduk-aduk terus dan masak hingga mendidih.
Masukkan udang utuh.
Tuang telur sambil diaduk agar telur jadi berserabut.
Bumbui dengan garam, gula, dan merica. Aduk rata dan koreksi rasanya.
Tuang larutan terigu. Aduk lalu masak hingga mendidih kembali dan kuah jadi sedikit mengental. Angkat.
Tata mie kuning di piring saji. Siram dengan kuah dan beri bahan pelengkap.
Pecinta kuliner pedas, tambahkan cabai rawit halus biar pedas dan tambah endes
Tantangan cobain kuliner Mie Celor usai, siap saji. “Tralala, menu siap dihidangkan!”.