Tambah 2 Emas, Indonesia Urutan 12 Klasemen Asian Games 2022

Panjat tebing dan angkat besi menjadi penyumbang medali emas kontingen Indonesia terakhir, Selasa (3/10).

Tambah 2 Emas, Indonesia Urutan 12 Klasemen Asian Games 2022
Atlet panjat tebing Desak Made Rita Kusuma Dewi meraih medali emas nomor speed Asian Games 2022 Hangzhou.

MONDE - Panjat tebing dan angkat besi menjadi penyumbang medali emas kontingen Indonesia terakhir, Selasa (3/10). Raihan tersebut membuat Indonesia total koleksi 6 medali emas, 3 perak dan 13 perunggu.

Dari cabor angkat besi, Rahmat Erwin Abdullah meraih emas di kelas 73kg putra. Lifter berusia 22 tahun itu mampu mengangkat beban seberat 359kg dengan rincian 158kg snatch dan 201kg clean and jerk.

Sedangkan dari Cabor panjat tebing, Indonesia berhasil menyabet satu medali emas dan dua perunggu dari nomor speed.

Medali emas dipersembahkan oleh Desak Made Rita Kusuma Dewi dari sektor putri usai mengalahkan Deng Li Juan (Cina) di partai final.

Sementara itu, medali perunggu didapatkan Veddriq Leonardo di sektor putra dan Rajiah Sallsabillah di sektor putri.

Tambahan dua pundi medali emas itu membuat Indonesia berada di posisi 12 klasemen sementara.

Tuan rumah Cina makin mantap di puncak dengan 161 emas, 90 perak dan 46 perunggu. Jauh meninggalkan Jepang yang ada di urutan kedua dengan 33 emas, 47 perak dan 50 perunggu.

Dengan Asian Games 2022 yang menyisakan lima hari kompetisi dan 148 medali emas untuk diperebutkan, Cina cepat atau lambat bakal jadi juara umum.

Cina bahkan bisa jadi juara umum Asian Games 2022 pada Rabu (4/10/2023) jika menutup hari dengan keunggulan minimal 116 emas atas pesaing terdekat.*

Klasemen Sementara Perolehan Medali Asian Games 2022 Hangzhou

NONEGARAEMASPERAKPERUNGGUTOTAL
1Cina1619046297
2Jepang334750130
3Korea Selatan324265139
4India15262869
5Uzbekistan14152150
6Taiwan12101840
7Thailand10111940
8Korea Utara710623
9Bahrain71412
10Hong Kong6152445
11Iran6141636
12Indonesia631322
13Kazakhstan5103247
14Singapura36413
15Malaysia341623
16Qatar3429
17Kuwait2316
18Arab Saudi2215
19Tajikistan2136
20Vietnam131418
21Filipina11911
22Uni Emirat Arab1146
23Makau1124
24Kyrgyzstan1023
25Mongolia04812
26Yordania0213
27Sri Lanka0202
28Turkmenistan0145
29Oman0112
29Pakistan0112
31Brunei Darussalam0101
32Afghanistan0044
33Laos0033
34Irak0022
35Bangladesh0011
35Lebanon0011