Siap-siap 1,4 Juta Lebih Warga Depok Dicoklit
MONDE--Sebanyak 1.401.836 pemilih dari Daftar Penduduk Potensial Pemilih Pemilu (DP4) Kota Depok untuk Pemilu 2024 akan dilakukan pencocokan dan penelitian (coklit) oleh Petugas Pemutakhiran Data Pemilih (PPDP/Pantarlih).
Menurut Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Depok, Nana Shobarna, pencoklitan dilaksanakan mulai 12 Februari hingga 14 Maret 2023.
“Saat ini pemilih sudah tercatat dalam formulir model A-Daftar Pemilih. Dari data awal inilah dilakukan coklit oleh Pantarlih. Apabila terdapat pemilih yang tercantum dalam data awal sudah meninggal atau pindah, atau sudah tidak lagi memenuhi syarat sebagai pemilih, maka akan dicoret,” kata Nana Shobarna, Senin (13/2/2023)
Lebih lanjut dia menjelaskan, jika pemilih belum terdaftar, maka akan dimasukkan oleh Petugas Pantarlih dalam daftar pemilih di wilayahnya masing-masing.
Dia berharap, seluruh masyarakat Kota Depok dapat menerima petugas dengan baik saat proses pencoklitan. “Siapkan data diri berupa KTP-el/KK agar ketika petugas datang, dapat melakukan tugasnya dengan baik,” ujarnya.
Pihaknya juga menginstruksikan seluruh Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) dan Panitia Pemungutan Suara (PPS) untuk mengawasi kegiatan ini, agar dapat menghasilkan Daftar Pemilih Tetap (DPT) yang valid, akurat, mutakhir, terpercaya dan terlindunginya hak pilih warga negara.
“Kami mengucapkan selamat bekerja kepada seluruh Pantarlih se-Kota Depok, Semoga dapat melaksanakan tugas dengan baik," harapnya.
"Bersama kita wujudkan Pemilihan Umum serentak Tahun 2024 di Kota Depok dengan aman, lancar, damai, sejuk, kondusif serta berintegritas dan berkualitas,” demikian Nana Shobarna.(*/md)