PPS Cinangka Sosialisasi Pemilu 2024 di Majelis Taklim Nurul Ihsan

digelarnya sosialisasi ke majelis taklim tersebut lantaran pemilih di pemilu 2024 lebih banyak berasal dari kelompok perempuan.

PPS Cinangka Sosialisasi Pemilu 2024 di Majelis Taklim Nurul Ihsan
Foto: Ist

MONDE--Kaum ibu yang tergabung dalam kelompok pengajian Majelis Taklim Nurul Ihsan, Kampung Kebun RT 02/07, Kelurahan Cinangka, Kecamatan Sawangan, diberikan pemahaman tentang pentingnya pemilu oleh Panitia Pemungutan Suara (PPS) setempat, Kamis (28/9/2023) sore.

Menurut Anggota PPS Kelurahan Cinangka, Ashabul Kahfi, materi sosialisasi yang disampaikan di antaranya mengenai jumlah Daftar Pemilih Tetap (DPT) dan Tempat Pemungutan Suara (TPS), warna kertas suara dan pindah memilih, serta jadwal pelaksanaan pemilu 2024.

"Salah satu materi sosialisasi yang kami sampaikan yaitu pelaksanaan pemilu yang terjadwal di hari Rabu, tanggal 14 Februari 2024. Semua penduduk yang sudah terdaftar diharapkan menggunakan hak pilihnya dan jangan golput," kata Ashabul Kahfi kepada Monde.

Dijelaskan Kahfi, digelarnya sosialisasi ke majelis taklim tersebut lantaran pemilih di pemilu 2024 lebih banyak berasal dari kelompok perempuan.

"Berdasarkan DPT di Kelurahan Cinangka, jumlah pemilih perempuan di wilayah ini sebanyak 7.494 orang," ungkapnya.

Kahfi berharap ibu-ibu jamaah pengajian yang menghadiri sosialisasi ini agar meneruskan informasi yang diperolehnya kepada keluarga ataupun tetangganya, karena memberikan pemahaman tentang kepemiluan bukan hanya tugasnya, tetapi tugas bersama.

"Kami berharap ibu-ibu terlibat aktif dalam menyukseskan Pemilu Serentak, memilih anggota DPR RI, DPD RI, anggota DPRD Provinsi, anggota DPRD Kota, serta memilih Presiden dan Wakil Presiden RI. Jangan lupa datang ke TPS pada 14 Februari 2024 nanti," demikian Kahfi.(end)