PLN Kembangkan Kampung Tematik di Cipondoh Jadi Ikon Wisata Baru
MONDE--PLN Unit Induk Transmisi Jawa Bagian Barat (UIT JBB) melalui Unit Pelaksana Transmisi (UPT) Durikosambi bersama Kelompok Sadar Wisata (Pokdarwis) Danau Kalpataru melaksanakan program pelestarian lingkungan berbasis wisata edukasi.
Kegiatan tersebut dipusatkan di kawasan perumahan Banjar Wijaya Cluster Taman Italy, Kelurahan Poris Plawad Indah, Kecamatan Cipondoh, Kota Tangerang.
Menurut General Manager PLN UIT JBB, Erwin Ansori, program ini bertujuan untuk pelestarian lingkungan serta pemulihan dan memperkuat perekonomian desa, dalam rangka mewujudkan desa berdaya.
Dikatakannya pula, program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) ini merupakan salah satu bukti bahwa PLN hadir dan peduli terhadap masyarakat.
"Tidak hanya di sektor lingkungan namun melalui program TJSL, PLN juga turut andil dalam program-program berkelanjutan pada sektor pendidikan dan perekonomian, salah satunya melalui pengembangan UMK," jelas Erwin Ansori.
Camat Cipondoh, Khotibul Imam, merespons positif dan memberikan apresiasi terhadap PLN atas kepedulian dan bantuan yang diberikan.
“Menciptakan kampung tematik ini mudah, tetapi mempertahankannya yang sulit. Tentu bantuan dari PLN Peduli ini sangat bermanfaat bagi warga sekitar, sehingga dapat dinikmati keindahannya dan juga dijadikan lokasi favorit untuk kegiatan outdoor dari dinas atau sekolah-sekolah secara gratis, dengan fasilitas dan kenyamanannya tentu akan memberikan rasa nyaman," kata Khotibul Imam.
"Harapan kami, semoga masyarakat maupun pengunjung dapat turut serta melestarikannya,” harapnya.
Di tempat sama, David Yubiantoro selaku Ketua RW 015 Kelurahan Poris Plawad Indah dan Ketua Pokdarwis Danau Kalpataru, juga menyampaikan terima kasih.
"Semoga Kampung Tematik Danau Kalpataru menjadi destinasi wisata baru yang dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat sekitar," ujarnya.
Desa Berdaya Kampung Tematik Danau Kalpataru terletak tepat di bawah jaringan Saluran Udara Tegangan Tinggi (SUTT) 150 kV milik PLN. Dengan adanya program ini, masyarakat bisa berkontribusi dalam menjaga aset PLN yang berada di lingkungannya.
“Besar harapan kami kepada kepada seluruh masyarakat terutama yang berada di sekitar instalasi untuk bisa menjaga silaturahmi dan membangun kedekatan, sehingga terbangun kesadaran untuk saling menjaga aset kelistrikan,” kata Manager UPT Durikosambi, Gunawan Wijaya.(*/md)