Pejabat Depok 'Adu Gaya' di Fashion Show

Pejabat Depok 'Adu Gaya' di Fashion Show
Kepala Diskominfo Kota Depok, Manto (kanan) bersama Camat Cimanggis Dody Setiawan saat menggunakan pangsi di acara Depok Culture Fashion Show. Foto: Diskominfo
MONDE--Para Kepala Perangkat Daerah Pemerintah Kota (Pemkot) Depok memeriahkan lomba Depok Culture Fashion Show di Lapangan Balai Kota Depok, Jumat (12/08/2022) pagi. 
 
Mereka adu gaya menggunakan busana kebaya encim dan baju pangsi yang dipadu-padankan dengan batik khas Kota Depok.
 
Seperti penampilan Kepala Dinas Komunikasi dan Informatika (Diskominfo) Kota Depok, Manto, yang menggunakan baju pangsi warna hitam. Dia juga menggunakan syal batik khas Kota Depok yang diselempangkan di lehernya.
 
Menurut Manto, melalui kegiatan Depok Culture Fashion Show dapat memperkenalkan cara berpakaian adat khas Kota Depok. Selain juga sebagai sarana mempromosikan kepada masyarakat.
 
"Kegiatan ini sangat bagus, selain bisa bersilaturahmi juga dapat mengenalkan pakaian adat dan batik khas Kota Depok," katanya di sela-sela acara, Jumat (12/8/2022).
 
Sementara itu, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Depok Lienda Ratnanurdianny juga ikut memperagakan busana kebaya encim. Pada lomba tersebut, Lienda turut menggunakan batik khas Depok dengan motif Gong Si Bolong.
 
Sebagai warga Depok, Lienda mengaku sangat mencintai produk lokal, salah satunya batik Depok yang kini telah dikenal khalayak luas.
 
"Kita harus bangga menggunakan batik khas Depok. Sebab bisa digunakan untuk acara resmi atau kegiatan sehari-hari, sehingga nantinya dapat bersaing dengan batik lainnya," kata Lienda.(*/dg-id)