Lomba Bikin Poster dan Kampung KTR Resmi Ditutup, Ini Pemenangnya
"Tema lomba yaitu Keren Tanpa Rokok, jadi membuat poster dan animasi sosialisasi penerapan KTR di Kota Depok," kata Mary Liziawati.
MONDE--Setelah menjalani proses yang panjang para pemenang lomba poster, video animasi dan Kampung Kawasan Tanpa Rokok (KTR) resmi diumumkan di Aula Serbaguna Lantai 10 Gedung Dibaleka II, Jumat (15/12/23).
Lomba poster dan video animasi diikuti oleh ASN, pelajar dan mahasiswa, Sementara lomba Kampung KTR diikuti oleh RT, RW, dan kelurahan yang telah berstatus Kampung KTR.
"Tema lomba yaitu Keren Tanpa Rokok, jadi membuat poster dan animasi sosialisasi penerapan KTR di Kota Depok," kata Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok, Mary Liziawati.
Dijelaskan Mary, masing-masing pemenang mendapatkan uang tunai dan piagam penghargaan. Untuk juara I mendapatkan uang tunai Rp 5 Juta, juara II mendapatkan uang tunai Rp 4 Juta, juara III mendapatkan uang tunai Rp 3 Juta, juara harapan I mendapatkan uang tunai Rp 500.000 dan Juara Harapan II mendapatkan uang tunai Rp 200.000.*
Berikut daftar pemenang lomba:
1. Poster
Juara I Doddy
Juara II Uray Kania
Juara III Nugroho Adi
Juara Harapan I Nurhayati
Juara Harapan II Anis Lusiana
2. Video Animasi
Juara I Nadia Shaliha
Juara II Feni Anggraeni
Juara III M. Fadli Ihsanuddin
Juara Harapan I Luthfi Dwi
Juara Harapan II Safira
3. Kampung KTR
Juara I RW 17 Kelurahan Tugu Kecamatan Cimanggis
Juara II RW 22 Kelurahan Abadijaya Kecamatan Sukmajaya
Juara III RW 15 Kelurahan Bedahan Kecamatan Sawangan
Juara Harapan I RW 01 Kelurahan Cilodong Kecamatan Cilodong
Juara Harapan II RW 02 Kelurahan Bedahan Kecamatan Sawangan