KONI Pusat Siap Bantu Petinju Timor Leste

Tim tinju Timor Leste yang terdiri dari empat petinju putra

KONI Pusat Siap Bantu Petinju Timor Leste
Wakil Ketua Umum I KONI Pusat Mayjen TNI (Purn) Suwarno mengunjungi tim tinju Timor Leste. Foto koni pusat

MONDE - Wakil Ketua Umum I KONI Pusat Mayjen TNI (Purn) Suwarno dan Wakabid IV Media dan Humas Martinez dos Santos mengunjungi Training Center (TC) tim tinju Timor Leste menuju Asian Games Hangzhou 2024, di pusat jantung kota Dili, Kamis (14/9) sore.

Tim tinju Timor Leste yang terdiri dari empat petinju putra dan tim pelatih, di antaranya, pelatih Kuba, mantan petinju top yang pernah mengharumkan nama Indonesia, Rogelio Soares dan Victor Ramos, menyambut baik kehadiran Pengurus KONI Pusat.

"Kami sangat senang kehadiran  Waketum KONI Pusat dan Martinez yang mau memberikan motivasi langsung kepada kami disini. Ini menambah semangat kami untuk berlatih lebih keras dan disiplin agar berprestasi di berbagai event, termasuk Asian Games nanti," ungkap Rogelio Soares yang juga Sekjen Federasi Tinju Amatir Timor Leste.

Waketum I Suwarno dalam memberikan semangat, antara lain mengatakan, petinju harus mempersiapkan fisik dan staminanya secara maksimal.

"Kalau fisik dan staminanya tidak prima, maka teknik dan strateginya tidak akan berjalan baik. Bisa jadi di ronde-ronde terakhir akan jadi bulan-bulanan lawan," paparnya.

Suwarno meminta kepada Rogelio dan Victor, agar menjadikan petinju-petinju Timor Leste seperti mereka. "Karena  Timor Leste ini punya potensi besar di tinju dan beberapa Cabor Beladiri lainnya," ujar Suwarno.

Sesuai harapan Ketua Umum KONI Pusat Letjen TNI Pur Marciano Norman, untuk bekerjasama dalam membangun olahraga, termasuk tinju, Federasi Tinju Amatir Timor Leste, siap mengirimkan beberapa petinjunya untuk berlatih di Indonesia.

"Kami mau dan sangat senang dengan kerjasama ini, untuk dilatih di Indonesia, karena  memang sering kesulitan untuk sparing, sehingga kadang kami kirim petinju berlatih tanding di Atambua dan Kupang," ungkap Rogelio.

Kunjungan tersebut dilakukani sela-sela menghadiri undangan seminar olahraga nasional Timor Leste di Dili, Timor Leste.

Suwarno akan tampil sebagai narasumber dalam seminar olahraga nasional Timor Leste di CNE Building, Colmera, Dili, Jumat (15/9).*