Kejari Depok Berbagi Berkah Kepada Masyarakat di Ramadhan 1445 Hijriah

Kejaksaan Negeri (Kejari) Depok menunjukkan kepedulian dan berbagi berkah terhadap masyarakat.

Kejari Depok Berbagi Berkah Kepada Masyarakat di Ramadhan 1445 Hijriah
Kejaksaan Negeri (Kejari) Depok menunjukkan kepedulian dan berbagi berkah terhadap masyarakat.

MONDE- Di Bulan Ramadhan 1445 Hijriah, Kejaksaan Negeri (Kejari) Depok menunjukkan kepedulian dan berbagi berkah terhadap masyarakat. 

Mulai dari melangsungkan pasar murah dan bazar Ramadhan hingga pembagian takjil di Jalan Boulevard Grand Depok City (GDC) tepatnya setelah Damkar Kota Depok. 

Kepala Kejaksaan Negeri Depok Silvia Desty Rosalina mengatakan, bahwa kegiatan ini merupakan upaya Kejari Depok dalam mempererat hubungan dengan masyarakat, rasa peduli serta berbagi berkah di Ramadhan.  

Adapun kegiatan yang dilangsungkan pihaknya mulai dari pasar murah dan bazar ramadhan, pembagian takjil dan santunan anak yatim piatu yang bakal segera dilakukan. 

"Itulah berbagai kegiatan rasa peduli dan berbagi berkah yang akan Kejari Depok laksanakan di Ramadhan 1445 Hijriah bagi masyarakat," kata Silvia Desty Rosalina yang didampingi Kepala Seksi Intelijen M Areif Ubaidillah, Kamis (21/3/2024). 

"Ini dukungan moral dan semangat bagi masyarakat di bulan suci Ramadhan," tambahnya.(sbr)