Kadisporyata Lepas Kontingen Depok ke Invitasi Ortrad Jabar, Ini Pesannya
"Selamat bertanding. Keluarkan kemampuan maksimal dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas," ujar Eko.
MONDE--Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok, Eko Herwiyanto, melepas Kontingen Kota Depok menuju gelaran Invitasi Olahraga Tradisional (Ortrad) tingkat Provinsi Jawa Barat (Jabar) di Halaman Balaikota Depok, Selasa (3/9/2024) pagi.
Eko Herwiyanto berpesan agar para atlet dapat mengeluarkan kemampuan terbaiknya dengan tetap menjunjung tinggi nilai-nilai sportivitas.
"Selamat bertanding untuk anak-anak yang berlaga di Invitasi Ortrad tahun ini. Keluarkan kemampuan maksimal dengan tetap menjunjung tinggi sportivitas," ujar Eko.
Dikatakannya, pada gelaran yang berlangsung di Kabupaten Karawang selama 3-6 September 2024 ini, Kota Depok mengirimkan 22 atlet pelajar.
"Tahun ini kita mengirim 22 pelajar untuk mengikuti lomba hadangan, engrang, terompah panjang, sunpitan dan dagongan," katanya.
Adapun target yang diusung yakni melewati prestasi yang berhasil diraih pada tahun lalu, yakni bisa menyelesaikan acara dengan berada di empat besar.
"Dengan persiapan yang sudah dilakukan, target kami bisa melewati prestasi tahun lalu yakni finis diatas peringkat lima," pungkasnya.*