Depok Jadi Tuan Rumah Popwilda Jabar 2024, Ini Cabor yang Dipertandingkan

untuk peserta yang berpartisipasi di wilayah I ada tujuh daerah, meliputi Kota Depok, Kota Bogor dan Kota Sukabumi.

Depok Jadi Tuan Rumah Popwilda Jabar 2024, Ini Cabor yang Dipertandingkan
Kepala Dinas Poryata Kota Depok, Eko Herwiyanto. Foto: Ist

MONDE--Kota Depok memastikan menjadi tuan rumah perhelatan Pekan Olahraga Pelajar Wilayah Daerah (POPWILDA) Provinsi Jawa Barat (Jabar) Wilayah I tahun 2024. Perlombaan ini akan berlangsung pada tanggal 21 hingga 25 Mei mendatang.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, Kebudayaan dan Pariwisata (Disporyata) Kota Depok, Eko Herwiyanto, mengatakan ada delapan cabang olahraga (cabor) yang dipertandingkan, yakni sepak bola, bola basket, bola voli dan sepak takraw.

"Kemudian, tenis lapangan, tenis meja, pencak silat dan bulu tangkis," jelas Eko Herwiyanto, Jumat (19/4/2024).

Ia menambahkan, untuk peserta yang akan berpartisipasi di wilayah I ada tujuh daerah, meliputi Kota Depok sebagai tuan rumah, Kota Bogor dan Kota Sukabumi.

"Lalu, Kabupaten Bogor, Kabupaten Cianjur, Kabupaten Bandung Barat dan Kabupaten Sukabumi" ungkapnya.

"Saat ini kami tengah menyempurnakan persiapan, baik bagi para atlet maupun panitia sebagai tua rumah," pungkasnya.*