Awal Mulus Putri KW di Kejuaraan Dunia
Putri KW menghentikan perlawanan sengit Polina dua game langsung 21-7, 23-21.
MONDE - Awal yang mulus dihamparkan Putri Kusuma Wardani (Putri KW). Pebulutangkis tunggal putri Indonesia ini lolos dari hadangan Polina Buhrova asal Ukraina pada babak pertama di Kejuaraan Dunia Bulutangkis BWF.
Dalam pertandingan di Royal Arena, Kopenhagen, Denmark, Senin (21/8/2023), Putri KW menghentikan perlawanan sengit Polina dua game langsung 21-7, 23-21.
"Bersyukur dan senang bisa maju ke babak kedua. Karena tahun lalu saya sudah terhenti di babak pertama. Paling tidak ada peningkatan," kata Putri KW.
Dalam laga sektor tunggal putri tersebut, Putri KW tak menemukan kesulitan berarti di game pertama. Ia melaju dan terus mendulang poin hingga unggul 11-3 saat interval.
Begitu pertandingan dilanjutkan, Buhrova coba memberikan perlawanan. Namun, Putri KW terus menjaga momentum. Perolehan angkanya terus bertambah hingga memimpin gap dua digit, 16-5.
Pada akhirnya tunggal putri ranking 33 dunia tersebut sukses mengeklaim gim pertama dengan skor mencolok, 21-7, atas Buhrova.
"Gim pertama, dari awal saya bermain dengan pola normal. Sementara lawan banyak mati sendiri. Saya langsung in dan bisa mendapat poin dengan mudah. Saya banyak dapat poin dari kesalahan lawan sendiri," ungkap Putri KW.
Masuk game kedua, Polina Buhrova, tidak mau lagi dipermalukan. Pertarungan berjalan sengit dan kejar kejaran poin tak terhindarkan.
Buhrova sempat unggul 4-1. Namun Putri KW langsung merespons dan bisa menyamakan skor, 6-6. Keduanya terus saling kejar hingga wakil Indonesia memimpin 11-10 di interval.
Seusai jeda, pertandingan kembali berjalan sengit. Putri KW bahkan sempat tertinggal lagi, 17-20. Tetapi kembali, di poin-poin kritis, pebulu tangkis 21 tahun itu mampu bangkit.
Putri tercatat tiga kali berhasil menggagalkan game point Buhrova dan menyamakan kedudukan jadi 20-20. Dan ia pun mampu mengakhiri perlawanan sang rival dengan skor 23-21.
"Gim kedua, saya ketinggalan terus. Lawan juga bermain bagus. Saya juga ada tegang dan sedikit panik. Saat mendapat bola menyerang, saya malah mati sendiri," tuturnya.
"Cuma di akhir-akhir gim kedua saya bisa bangkit dan mengejar. Dari ketinggalan 17-20, saya bermain lebih tenang dan antisipasi saja. Harus diakui, kualitas lawan juga lumayan. Punya fighting spiritnya besar. Saya juga susah mematikan. Saat dapat poin, saya berteriak juga. Ini untuk membuang ketegangan," putri KW menguraikan.
Partai berat sudah menanti Putri KW di babak kedua. Putri KW bakal menghadapi unggulan kelima asal Cina, He Bing Jiao.
"Melawan He Bing Jiao, saya harus bermain lebih semangat. Dia punya kelebihan pengalaman yang lebih banyak. Dia juga tidak gampang mati sendiri," tangkas Putri KW.*