Atlet Depok Siap Raih Banyak Medali di Porprov Jabar XV, Herry: Optimis!
tren kinerja atlet Kota Depok terus mengalami peningkatan.
MONDE--Kesiapan Kota Depok sebagai tuan rumah penyelenggaraan Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat XV Tahun 2026 tidak hanya terlihat dari sisi infrastruktur, tetapi juga dari prestasinya.
Lantaran itu Ketua KONI Kota Depok, Herry Supriyanto, menegaskan bahwa seluruh atlet Depok siap bertanding di ajang empat tahunan tersebut, guna mengharumkan nama baik Kota Depok ke tingkat provinsi, bahkan nasional.
"Tahun 2026 akan menjadi momen bersejarah, Depok menjadi tuan rumah Porprov untuk pertama kalinya," ujar Herry, Rabu (16/4/2025).
Event olahraga akbar ini akan dibuka di Kota Bekasi. Namun pelaksanaannya akan dibagi ke tiga wilayah yaitu Depok, Bogor dan Bekasi.
"Sebagai salah satu tuan rumah, Kota Depok dipercaya menggelar 12 cabang olahraga utama dengan total 14 disiplin pertandingan," ungkap Herry.
Program Akselerasi Atlet
Menurut Herry, keberhasilan pembinaan atlet tidak lepas dari program unggulan yang diluncurkan sejak tahun 2010 oleh KONI Kota Depok, yakni Program Paket Akselerasi Terpadu.
Program ini menjadi wadah seleksi dan pengembangan atlet dari seluruh cabang olahraga yang ada. "Program ini menjadi ruang bagi atlet berprestasi dari 53 cabang olahraga untuk masuk dalam daftar seleksi intensif."
"Mereka tidak dipilih sembarangan, tetapi melalui parameter objektif seperti rekam jejak prestasi tingkat kota, nasional hingga internasional," jelas Herry.
Sebagai contoh, dalam cabang taekwondo yang memiliki ribuan atlet, hanya 10-20 orang yang bisa mewakili Depok. Mereka diseleksi ketat berdasarkan potensi dan pencapaian.
Bahkan, para pelatih juga diberikan insentif berdasarkan prestasi, sebagai bentuk apresiasi dan motivasi dari KONI.
Herry mengaku optimistis akan meraih banyak mendali emas di ajang Porprov XV Tahun 2026.
Pasalnya, berbekal data prestasi pada tahun 2022 dan 2023, tren peningkatan kinerja atlet Kota Depok terus menanjak.
Pada event Porprov Jabar sebelumnya, Depok bercokol di peringkat 14 dari 27 Kabupaten/Kota, dan kini KONI menargetkan masuk 10 besar dengan minimal 25 medali emas.
"Kami optimistis target ini bisa dicapai. Apalagi semua persiapan berjalan baik, mulai dari pembinaan, seleksi atlet, hingga peningkatan kualitas pelatih," ujar Herry.
Ia juga menegaskan bahwa proses seleksi dilakukan dengan sangat objektif dan profesional, bukan berdasarkan faktor kedekatan, tapi murni atas dasar kualitas dan prestasi.
Hal ini menjadi penanda bahwa KONI Depok sangat siap menyambut penyelenggaraan Porprov XV tahun 2026.
Dukungan Pemkot Depok
Dikatakannya pula, kesuksesan pembinaan atlet tidak terlepas dari peran serta Pemerintah Kota Depok.
Dukungan bukan hanya secara administratif, tetapi juga finansial dan logistik.
Diungkap Herry, KONI diberikan ruang dan fasilitas untuk mengelola serta menyeleksi atlet dengan transparan dan terstruktur.
Event sebesar Porprov bukan sekadar kompetisi, tapi juga menjadi ajang unjuk kebolehan potensi dan prestasi.
Maka tak heran jika Pemerintah Kota (Pemkot) Depok berharap Porprov XV menjadi ajang yang sukses prestasi, dan sukses penyelenggaraannya.(hen)