38 Puskesmas di Depok Layani USG dan Pemeriksaan Lab Gratis

Kepala Dinkes Depok, Mary Liziawati, mengatakan kegiatan tersebut dikhususkan bagi warga ber-KTP Kota Depok.

38 Puskesmas di Depok Layani USG dan Pemeriksaan Lab Gratis
Ilustrasi

MONDE--Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Depok memeriahkan HUT Ke-79 RI dengan berbagai kegiatan, salah satunya Gebyar Ultrasonografi (USG) bagi Ibu Hamil dan pemeriksaan laboratorium secara gratis di 38 Unit Pelaksana Teknis Daerah (UPTD) Puskesmas.

Kepala Dinkes Kota Depok, Mary Liziawati, mengatakan kegiatan tersebut dikhususkan bagi warga ber-KTP Kota Depok.

"Kegiatan ini kami laksanakan dalam rangka memperingati HUT RI, diberikan fasilitas kepada masyarakat untuk USG kehamilan dan pemeriksaan laboratorium secara gratis," kata Mary Liziawati, Rabu (7/8/2024).

Mary menjelaskan, untuk pelaksanaannya akan berlangsung pada 12 sampai 16 Agustus mendatang, mulai pukul 08.00 sampai 10.30 WIB.

Untuk pemeriksaan laboratorium meliputi tes hemoglobin, gula darah sewaktu (GDs), sifilis, HIV, dan hepatitis B.

"Masyarakat dapat memanfaatkan layanan ini untuk mengetahui tingkat kesehatannya. Pemeriksaan akan dilaksanakan oleh dokter di setiap Puskesmas," demikian Mary.*